Tapaktuan, – Bakal Calon Bupati Aceh Selatan, H Darmansah S.Pd MM, menggelar pertemuan dan silaturahmi dengan tim relawan di Posko Pemenangan Labuhanhaji, pada Minggu, 21 Juli 2024.
Acara silaturahmi perdana yang turut dihadiri oleh bakal calon wakil bupati, Sudirman alias Mamak Sudir ini diikuti antusias oleh masyarakat setempat.
H Darmansah dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat Labuhanhaji yang sangat antusias menyambut dan menerima kedatangannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Alhamdulillah, pertemuan perdana ini mendapat sambutan yang sangat bagus dari masyarakat Labuhanhaji, ungkap H Darmansah.
H Darmansah yang saat ini menjabat sebagai Pj Bupati Abdya menyampaikan bahwa dirinya maju berpasangan dengan Sudirman yang merupakan kader PA dan KPA telah mendapat restu dari H Muzakir Manaf alias Mualem.
“InsyaAllah, beberapa Parnas akan mendukung kita pada Pilkada ini. Kenapa saya berpasangan dengan Sudirman (kader PA), karena kami punya komitmen bersama, demi Aceh Selatan maju dan membawa Aceh Selatan ke arah lebih baik,” ungkap H Darmansah.
Pada kesempatan itu, H Darmansah juga memaparkan program pro rakyat yang nantinya akan dilaksanakan jika terpilih sebagai Bupati Aceh Selatan.
Program pro rakyat yang disampaikan H Darmansah tersebut mendapat sambutan yang sangat baik dari masyarakat. Mereka yang hadir menyatakan akan bekerja maksimal untuk pemenangan H Darmansah di Pilkada 2024 ini.
Sementara itu, bakal calon Wakil Bupati Aceh Selatan, Sudirman menyampaikan bahwa niatnya maju berpasangan dengan H Darmansah hanya semata – mata untuk membangun Aceh Selatan menjadi lebih baik lagi kedepannya.
Ia meyakini pengalaman H Darmansah di birokrasi akan mampu mengantarkan Aceh Selatan menjadi lebih baik lagi ke depan. Terlebih H Darmansah juga punya pengalaman memimpin daerah karena telah dua tahun menjadi Pj Bupati Abdya.
“Kenapa saya tidak memaksakan diri maju sebagai calon bupati padahal PA memiliki kursi penuh di DPRK Aceh Selatan,? Karena pengalaman saya selama ini cuma di Parlemen (Anggota DPRK),” ungkap Mamak Sudir.
Sehingga, lanjut Sudirman, sudah sepantasnya amanah itu diberikan kepada orang yang mampu dan benar – benar faham birokrasi dan pemerintahan.
“Makanya saya bersedia berpasangan dengan H Darmansah karena beliau mampu dan berpengalaman di pemerintahan,” kata Sudirman.
Pada kesempatan itu, Sudirman juga menceritakan bahwa dirinya maju berpasangan dengan H Darmansah telah mendapat restu dari Pimpinan tertingginya, H Muzakir Manaf.
Ia meyakini, Partai Aceh (PA) akan memberi dukungan kepada pasangan IDAMAN (InsyaAllah Darmansah – Sudirman) di Pilkada Aceh Selatan 2024 ini.
Pada kesempatan yang sama koordinator IDAMAN Labuhanhaji, Mawar menyampaikan bahwa masyarakat Labuhanhaji sangat yakin dan percaya kepada pasangan IDAMAN.
“Jika terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan, InsyaAllah IDAMAN akan bisa membawa Aceh Selatan kearah lebih baik, maju, adil, islami dan melayani setiap keluhan masyarakat ke depan,” ungkapnya.
Acara pertemuan dan silaturahmi perdana itu juga diisi dengan sesi tanya jawab. Para simpatisan Idaman yang hadir turut menyampaikan usulan dan program prioritas untuk Labuhanhaji jika terpilih sebagai bupati dan wakil bupati Aceh Selatan ke depan.(*)