Kajari Bireuen Fasilitasi Permasalahan Sertifikat Tanah Warga di Desa Cot Keutapang

Kamis, 16 Mei 2024 - 14:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bireuen, – Kepala Kejaksaan Negeri Bireuen Munawal Hadi didampingi Kasi Intel Abdi Fikri, memfasilitasi permasalahan penerbitan sertifikat tanah warga Desa Cot Keutapang, Kecamatan Jeumpa, Kabupaten Bireuen, bertempat di ruang rapat Kajari Bireuen, Rabu, (15/5/2024).

Dalam kegiatan fasilitasi tersebut hadir diantaranya Kajari Bireuen didampingi Kasi Intelijen Kejari Bireuen, Keuchik Desa Cot Keutapang dan warga yang mengurus sertifikat tanah berinisial B beserta istri.

Kajari Bireuen melalui Kasi Intel Abdi Fikri menjelaskan, permasalahan penerbitan sertifikat tanah Desa Cot Keutapang berawal dari pemilik tanah yakni B yang meminta Keuchik Cot Keutapang mengurus sertifikat tanah miliknya yang berukuran 7×23 meter.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada tanggal 22 November 2023, B memberikan uang sebesar Rp7 juta kepada Keuchik Cot Keutapang untuk biaya pengurusan sertifikat tanah tersebut, dimana dari jumlah uang itu sudah termasuk utang B kepada Keuchik Cot Keutapang sebesar Rp3 juta yang dia pinjam untuk berobat anaknya.

Baca Juga:  Seluruh Camat di Wilayah Bireuen Sepakat Hentikan Kegiatan Bimtek

Setelah 5 bulan berlalu sertifikat tanah belum juga selesai, sehingga B menjumpai Keuchik Cot Keutapang, untuk mempertanyakan sertifikat dimaksud, yang akhirnya permasalahan tersebut tayang di salah satu media online.

Kajari Bireuen yang mendengar permasalahan tersebut memerintahkan Kasi Intel untuk menelusuri duduk permasalahan sebenarnya proses sertifikat tanah di Desa Cot Keutapang, terang Abdi Fikri.

Pada Rabu tanggal Mei 2024 melalui Kasi Intel memanggil keduanya untuk datang ke Kantor Kejari Bireuen guna mendengar penjelasan dari kedua pihak. Dalam penjelasannya, Keuchik Cot Keutapang mengatakan bahwa uang yang diberikan oleh B diperuntukkan pengurusan sertifikat tanah bukan untuk keuntungan pribadi.

Baca Juga:  Kejari Bireuen tetapkan tersangka korupsi PNPM Gandapura Rp1,16 miliar

Kajari Bireuen setelah mendengar penjelasan dari kedua pihak menawarkan solusi untuk membantu percepatan pengurusan sertifikat tanah milik B dan akan menghubungi pihak terkait. Solusi tersebut diterima oleh B, dan Keuchik Cot Keutapang juga berjanji akan segera berupaya membantu proses percepatan sertifikat tanah milik, sehingga tidak ada lagi permasalahan antara B keduanya.

Sebelum meninggal Kantor Kejari Bireuen, warga ini sempat menceritakan permasalahan kondisi anak perempuan satu-satunya yang sedang sakit dan memohon bantuan dari Kajari.

Mendengar permohonan dari warga ini, Kajari Bireuen Munawal Hadi menyerahkan bantuan sejumlah uang untuk membantu meringankan beban yang ditanggungnya.(*)

Berita Terkait

Ini Nomor Urut, Tiga Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada Bireuen
Calon Bupati Murdani, Kita Ingin Mengembalikan Kejayaan Bireuen
Partai Aceh resmi Usung Tgk Batee-Franco, calon bupati dan wakil bupati Bireuen
Calon Bupati dan Wakil Bupati Bireuen Diwajibkan tak Ada Tunggakan Pajak
Aktivis Penggerak Literasi SMKN 1 Jeunieb Ikut Krida Duta Bahasa
Jaksa Tahan Anggota DPRK Bireuen Terkait Korupsi PNPM Gandapura
Ini Daftar Juara Karnaval HUT RI ke-79 Tingkat Kabupaten Bireuen
Pawai Karnaval di Bireuen dan Aneka Lomba Meriahkan HUT Ke-79 RI

Berita Terkait

Senin, 23 September 2024 - 14:56 WIB

Ini Nomor Urut, Tiga Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada Bireuen

Jumat, 30 Agustus 2024 - 15:59 WIB

Calon Bupati Murdani, Kita Ingin Mengembalikan Kejayaan Bireuen

Selasa, 27 Agustus 2024 - 13:39 WIB

Partai Aceh resmi Usung Tgk Batee-Franco, calon bupati dan wakil bupati Bireuen

Jumat, 23 Agustus 2024 - 22:08 WIB

Calon Bupati dan Wakil Bupati Bireuen Diwajibkan tak Ada Tunggakan Pajak

Rabu, 21 Agustus 2024 - 17:17 WIB

Aktivis Penggerak Literasi SMKN 1 Jeunieb Ikut Krida Duta Bahasa

Rabu, 21 Agustus 2024 - 17:09 WIB

Jaksa Tahan Anggota DPRK Bireuen Terkait Korupsi PNPM Gandapura

Senin, 19 Agustus 2024 - 20:10 WIB

Ini Daftar Juara Karnaval HUT RI ke-79 Tingkat Kabupaten Bireuen

Minggu, 18 Agustus 2024 - 21:38 WIB

Pawai Karnaval di Bireuen dan Aneka Lomba Meriahkan HUT Ke-79 RI

Berita Terbaru

Polisi membantu pengendara sepeda motor yang terjebak longsor di Kabupaten Gayo Lues, Provinsi Aceh. ANTARA/HO-Ditlantas Polda Aceh

Umum

Jalan Lintas Gayo Lues-Abdya putus akibat longsor

Rabu, 1 Jan 2025 - 15:01 WIB

Foto tangkapan layar dari live video FB warga memperlihatkan kondisi dalam KMP Aceh Hebat 1 dimana terjadi kepanikan dan sebuah truk terbalik dengan posisi menyamping, Selasa, 24 Desember 2024. (Video kiriman warga)

Aceh Jaya

Cuaca Buruk KMP Aceh Hebat 1 Terjebak di Jalur Calang-Sinabang

Selasa, 24 Des 2024 - 13:29 WIB