Mahasiswa HMI Bireuen Demo 19 Tahun MoU Helsinki, mengenang anak yatim korban konflik

Kamis, 15 Agustus 2024 - 17:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPRK Bireuen Rusyidi Mukhtar duduk di lantai menemui mahasiswa unjuk rasa di depan gedung dewan, Kota Juang, Rabu (14/8). Waspada/Fauzan

i

Ketua DPRK Bireuen Rusyidi Mukhtar duduk di lantai menemui mahasiswa unjuk rasa di depan gedung dewan, Kota Juang, Rabu (14/8). Waspada/Fauzan

Bireuen, – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamatan Organisasi (HMI-MPO) Bireuen, unjuk rasa Refleksi 19 tahun MoU Helsinki di depan Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK), Bireuen, Rabu, (14/8).

Ketua HMI-MPO Bireuen, M Azizul dalam orasinnya membacakan petisi tuntutan diantaranya meminta DPRK Bireuen, untuk menyadarkan para pejabat serta pihak lainnya bahwa MoU Helsinki adalah milik seluruh rakyat Aceh dan diimplementasikan juga untuk seluruh rakyat Aceh bukan milik satu kelompok.

Selanjutnya, kepada DPRK Bireuen, untuk menyuarakan dan mengawal Pemerintah Aceh dalam perjuangan merealisasikan seluruh butir MoU Helsinki. DPRK Bireuen agar mengawasi seluruh kekhususan Aceh dan Qanun Aceh agar diterapkan dengan maksimal di Kabupaten Bireuen.

Kemudian DPRK Bireuen agar memaksimalkan fungsi pengawasan pada realisasi dana otsus serta APBK untuk kepentingan masyarakat khususnya, bidang pendidikan secara tepat guna serta menjadikan peringatan 19 tahun MoU Helsinki sebagai momentum untuk mengenang para syuhada dan membangkitkan kepedulian terhadap kesejahteraan anak yatim piatu korban konflik.

Tak lama kemudian, Ketua DPRK Bireuen, Rusyidi Mukhtar, langsung keluar dari gedung kantornya, menemui mahasiswa maupun mahasiswi yang sedang berorasi di depan gedung tersebut dan berdiskusi di lantai halaman Kantor DPRK Kabupaten Bireuen. Orang nomor 1 di gedung itu menyepakati butir-butir yang tertulis di satu lembar kertas dengan di tandatangani oleh ketua DPRK lengkap dengan materai serta distempel.

Baca Juga:  Muhammadiyah ungkap alasan alihkan dana dari BSI ke Bank lain capai Rp13 triliun

“Sebagaimana tugas dan fungsi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), maka dengan ini saya selaku pimpinan DPRK Bireuen, periode 2019-2024, menyetujui seluruh isi tuntutan yang disampaikan oleh Himpunan Mahasiswa Islam MPO Cabang Bireuen,” yang tertulis di dalam kertas tersebut atas nama Ketua DPRK Bireuen, Rusyidi Mukhtar.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Rusyidi juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Bireuen, agar menjaga serta merawat perdamaian tersebut dengan sebaik baiknya. “Maka kita semua harus menjaganya, dan apa yang sudah adek adek sampaikan tadi kami akan memperjuangkan sesuai dengan peraturan yang ada,” demikian Ketua DPRK Bireuen, Rusyidi Mukhtar. (*)

Berita Terkait

Ini Nomor Urut, Tiga Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada Bireuen
Calon Bupati Murdani, Kita Ingin Mengembalikan Kejayaan Bireuen
Partai Aceh resmi Usung Tgk Batee-Franco, calon bupati dan wakil bupati Bireuen
Calon Bupati dan Wakil Bupati Bireuen Diwajibkan tak Ada Tunggakan Pajak
Aktivis Penggerak Literasi SMKN 1 Jeunieb Ikut Krida Duta Bahasa
Jaksa Tahan Anggota DPRK Bireuen Terkait Korupsi PNPM Gandapura
Ini Daftar Juara Karnaval HUT RI ke-79 Tingkat Kabupaten Bireuen
Pawai Karnaval di Bireuen dan Aneka Lomba Meriahkan HUT Ke-79 RI

Berita Terkait

Senin, 23 September 2024 - 14:56 WIB

Ini Nomor Urut, Tiga Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada Bireuen

Jumat, 30 Agustus 2024 - 15:59 WIB

Calon Bupati Murdani, Kita Ingin Mengembalikan Kejayaan Bireuen

Selasa, 27 Agustus 2024 - 13:39 WIB

Partai Aceh resmi Usung Tgk Batee-Franco, calon bupati dan wakil bupati Bireuen

Jumat, 23 Agustus 2024 - 22:08 WIB

Calon Bupati dan Wakil Bupati Bireuen Diwajibkan tak Ada Tunggakan Pajak

Rabu, 21 Agustus 2024 - 17:17 WIB

Aktivis Penggerak Literasi SMKN 1 Jeunieb Ikut Krida Duta Bahasa

Rabu, 21 Agustus 2024 - 17:09 WIB

Jaksa Tahan Anggota DPRK Bireuen Terkait Korupsi PNPM Gandapura

Senin, 19 Agustus 2024 - 20:10 WIB

Ini Daftar Juara Karnaval HUT RI ke-79 Tingkat Kabupaten Bireuen

Minggu, 18 Agustus 2024 - 21:38 WIB

Pawai Karnaval di Bireuen dan Aneka Lomba Meriahkan HUT Ke-79 RI

Berita Terbaru

Upacara pengibaran bendera bulan bintang di Lapangan Voli, Kandang, Lhokseumawe. Foto: Dok. KPA Kuta Pase.

Lhokseumawe

Milad ke-48 GAM, Bendera Bulan Bintang Berkibar di Lhokseumawe

Rabu, 4 Des 2024 - 12:17 WIB

Foto: Calon gubernur Aceh nomor urut 01 Bustami Hamzah memilih di TPS 5 Gampong Pineung, Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh

Politik

Bustami Hamzah optimis menang di Pilgub Aceh

Rabu, 27 Nov 2024 - 18:17 WIB